-->

Review Raz Arena of Valor Mage Tanpa Mana dengan Damage Poke yang Sakit

raz hero tanpa mana

Raz adalah hero bertipe mage/assasin yang biasa dipakai untuk mengisi role midlaner. Untuk beberapa orang tertentu, ada yang bisa menggunakan Raz sebagai offlaner. Walaupun ada embel-embel assasin yang dimiliki oleh Raz, hero ini jangan dipakai untuk jungle ya! Setelah mengalami perubahan mekanisme pada basic attack Raz, yang sebelumnya pada basic attack ke 3 raz mendapat bonus magic damage dan efek knockback ke musuh, sekarang efek knockback dipindah menjadi setelah basic attack pertama dikeluarkan. Perubahan mekanisme ini membuat Raz kembali menjadi hero yang laku di pasaran. Sebelumnya cukup sulit untuk memanfaatkan combo skill dan basic attack raz, namun sekarang makin mudah untuk menggunakan Raz.

Ada hal yang perlu diperhatikan terlebih dahulu sebelum kalian memainkan raz. Saat memakai raz kalian harus bisa melakukan penghitungan damage yang dimiliki Raz, karena dia adalah hero yang cukup squishy. Jadi kalian tidak boleh sembarangan maju ke depan saat terjadi war, apalagi skill pertama dan ultimate raz mengharuskan pemainnya untuk mendekat ke musuh. Kebanyakan pemain Raz pemula sering mati konyol gara-gara asal-asalan mengeluarkan skill 1 dan ultimate Raz.

Jika bermain Raz, carilah posisi yang aman dan spam skill 2 ke lawan, skill 2 raz selain cukup mengganggu karena ada efek slow, damagenya juga sakit. Baru setelah kalian yakin bisa  saat kalian yakin bisa membunuhnya, baru kalian bisa maju dengan kombo skill 1 dan ultimate.

Kelebihan dari Raz:
  • Bisa digunakan untuk mengharass musuh satu lane, skill 2 nya sangat mengganggu, apalagi saat telah mencapai mid-late game, cooldown skill 2 Raz hanya 2 detik.
  • Damage yang besar, hero burst damage yg bisa melakukan instant kill hampir ke semua hero carry.
  • Raz adalah hero yang lincah, setelah menggunakan skill dia bisa melakukan step kearah yg diinginkan, seperti gerakan petinju setelah memukul lawan.
  • Mage tanpa mana, Raz menggunakan energy untuk mengeluarkan skillnya.
Kekurangan Raz:
  • Cukup lama untuk membersihkan creep, karena hanya bisa mengandalkan skill 2 nya. Jika memaksa menggunakan skill 1 justru kita yang akan terkena poke dari mage lawan.
  • HP sangat tipis tapi skill 1, ultimate, dan basic attack nya mengharuskan raz untuk mendekat ke arah musuh. Oleh karena itu pemain Raz harus memiliki skill mikro yang baik.
  • Raz hanya bisa mengharass satu musuh saja, tidak seperti mage-mage lain seperti lauriel, tulen, krixy yang area skillnya luas.
Ok cukup sekian Review Raz Arena of Valor. Nantikan guide-guide lainnya dari omahgaming.
LihatTutupKomentar